Pencegahan Korupsi Di Acara Paku Integritas, Prabowo Akan Meningkatkan Gaji Para Penjabat Dan Penyelenggara

Pencegahan Korupsi Di Acara Paku Integritas, Prabowo Akan Meningkatkan Gaji Para  Penjabat Dan Penyelenggara

Prabowo dan Gibran Rakabuming di acara paku integritas dan soal cegah korupsi bagi Prabowo --Screenshot

DISWAYPROBOLINGGO.ID-Prabowo Subianto Calon presiden (capres) nomor urut 2 menyuarakan, akan meningkatkan gaji para pejabat dan penyelenggara negara untuk mencegah terjadinya tindak pidana korupsi.

Hal itu disampaikan Prabowo saat menyampaikan komitmen dan penguatan pemberantasan korupsi dalam acara Penguatan Antikorupsi untuk Penyelenggara Negara Berintegritas (Paku Integritas).

Acara itu diadakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di gedung Juang KPK serta turut dihadiri oleh ketiga pasangan capres - cawapres.

BACA JUGA:Debat Ke 3,Adu Gagasan Capres-Cawapres Mulai Pertahanan, Keamanan Hubungan Internasional Dan Geo politik 2024

Jadi kita perbaiki kualitas hidup, kita tingkatkan gaji-gaji semua pejabat, semua penyelenggara negara, kita mampu,” ujar Prabowo, Rabu (17/1/2024).

Bagi Prabowo, meningkatkan gaji para pejabat merupakan bentuk pendekatan sistemik dan bersifat realistis dalam upaya pencegahan korupsi.

Dia berpendapat, kualitas hidup para pengambil kebijakan di pemerintahan, harus diperbaiki dan dijamin terutama yang memegang anggaran.

BACA JUGA:KemenkesTerbitkan: Aturan Soal Penerbitan SIP

Sebelumnya, KPK membuat acara paku integritas tersebut bukan sebuah debat atau adu program pemberantasan korupsi antar pasangan calon (paslon), melainkan hanya menyampaikan berbagai masalah dan hambatan pemberantasan korupsi kepada para kandidat peserta pemilihan presiden (pilpres) 2024.

Sumber: