Detik-Detik Meledak Di Hutan Puing Roket China Jatuh Dari Luar Angkasa

Kamis 04-01-2024,08:47 WIB
Editor : KANS HABSHI

DISWAYPROBOLINGGO ID.China , Kamis 04 Januari 2024.Puing roket dari satelit China yang diluncurkan ke luar angkasa baru-baru ini jatuh kembali ke Bumi dan meledak di sebuah hutan. Detik-detik puting itu jatuh dari langit dan meledak terekam kamera ponsel warga.

Badan Antariksa Nasional China meluncurkan dua satelit ke orbit pada 25 Desember pukul 11.26 waktu setempat. Satelit itu diluncurkan dari Pusat Peluncuran Satelit Xichang di Provinsi Sichuan. Roket Long March 3B membawa dua satelit untuk Sistem Satelit Navigasi Beidou China.

BACA JUGA:Inti Bumi Bergeser Setiap 8,5 Tahun, DITEMUKAN ILMUWAN

BACA JUGA:Misteri Lembah Sungai Ohio Gundukan ‘Ular’

Dilaporkan SpaceNews, satelit tersebut berhasil dikirim ke orbit Bumi menengah (medium earth orbit), sementara kendaraan peluncur multitahap Long March 3B jatuh kembali ke Bumi dan mendarat di wilayah Guangxi, China Selatan.

Detik-detik bagian roket jatuh dan meledak terekam dan tersebar oleh netizen di Weibo, media sosial China. Seorang jurnalis luar angkasa bernama Andrew Jones membagikan video tersebut di media sosial X (dulu namanya Twitter).

Rekaman memperlihatkan bagaimana benda yang merupakan bagian dari roket peluncur jatuh di kawasan hutan dan meledak sehingga menciptakan kepulan api bercampur asap tebal. Laporan lain menyebut bagian roket juga jatuh di dekat rumah warga.

BACA JUGA:Tim Evakuasi Terkendala Cuaca,Gempa Jepang Korban Capai 73 Orang

BACA JUGA:Tim Evakuasi Terkendala Cuaca,Gempa Jepang Korban Capai 73 Orang

“Keberadaan gas atau asap berwarna coklat kemerahan yang menandakan nitrogen tetroxide terlihat di keduanya, sementara gas kekuningan, kemungkinan akibat pencampuran bahan bakar dimethylhydrazine (UDMH) dengan udara,” papar SpaceNews.

“Penguat tahap pertama dan empat sisi dari Long March 3B menggunakan kombinasi propelan hipergolik dari hidrazin dan nitrogen tetroxide. Baik pengoksidasi nitrogen tetroxide maupun bahan bakar UDMH menimbulkan risiko kesehatan serius.”

Ini bukan pertama kali pendorong roket peluncur satelit Beidou jatuh di dekat rumah warga. Peristiwa yang sama pernah terjadi pada 2019, di mana sebuah booster–alat yang memberikan daya dorong untuk lepas landas dan kemudian terpisah dari tahap pertama– jatuh kembali ke Bumi dan menghantam rumah warga.

BACA JUGA:Gempa Berkekuatan Magnitudo (M) 5,9 Guncang Banten, Warga Panik.

BACA JUGA:Gara Gara Vidio Viral Nasib SATPOL PP Mereka Sekarang DiSkors dan Tidak Lagi Menerima Gaji

China juga telah berkali-kali mendapat kritik dari negara lain karena membiarkan begitu saja roket besar Long March 5 jatuh kembali ke Bumi. Padahal, China sebenarnya memiliki lokasi peluncuran di pesisir yang memungkinkan puing-puing roket mendarat di lautan. Meski begitu, pemberitahuan dan evakuasi biasanya dikeluarkan sebelum peluncuran roket biar penduduk waspada akan potensi risiko terkena hantaman puing luar angkasa.

Kategori :